Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Technology » Pasar Digital Indonesia Jadi Negara Nomor Satu, Mengalahkan Negara Asia Tenggara

Pasar Digital Indonesia Jadi Negara Nomor Satu, Mengalahkan Negara Asia Tenggara

  • calendar_month Jum, 31 Okt 2025
  • visibility 42
  • comment 0 komentar

Foto: Menteri komunikasi dan Digital Meutya Hafid dalam acara FEKDI dan IFSE, Kamis (30/10/2025). (CNBC Indonesia/Novina Putri Bestari)

JAKARTA (tri3news.com) – Pasar digital Indonesia terus mengalami perkembangan. Diperkirakan nilai ekonominya juga bertumbuh signifikan dan mengalahkan negara-negara Asia Tenggara, termasuk Malaysia dan Singapura.

Menteri komunikasi dan Digital (Menkomdigi) Meutya Hafid mengatakan pasar digital Indonesia adalah yang terbesar di Asia Tenggara. Jumlahnya mencapai 80% dari populasi atau sekitar 229,4 juta orang.

Sementara, itu nilai ekonomi digital tahun lalu mencapai US$90 miliar. Jumlah itu diproyeksikan akan bertambah empat kali lipat pada 2030 mendatang.

“Nilai ekonomi digital mencapai US$ 90 miliar (Rp 1.496 triliun) untuk tahun 2024 diproyeksikan akan lompat ke US$ 366 miliar (Rp 6.086 triliun) pada 2030. Ini melampaui teman-teman negara di ASEAN seperti Thailand, Malaysia, dan Singapura,” kata Meutya, dalam acara FEKDI dan IFSE, Kamis (30/10/2025).

Ia juga menjelaskan soal adopsi penggunaan internet di Indonesia. Mengutip survei APJII tahun 2025, penetrasi di kota berjumlah 84% dan desa 77%.

Menurutnya, penetrasi internet jadi PR untuk pihak Kementerian Komdigi. Pemerintah akan terus melakukan percepatan dengan berbagai rencana di bidang infrastruktur.

“Jadi ini yang masih menjadi PR bagi kami. Tahun 2024 kita ke 2025 kita ada kenaikan sekitar 1,5%. Di tahun 2025 kita akan melakukan percepatan-percepatan di banyak hal,” jelas Meutya.

Di awal pidatonya, Meutya juga memuji penggunaan QRIS yang kian meluas, dari wilayah kecil di Indonesia hingga ke beberapa negara lain seperti Thailand dan Jepang.

“Kami ke pasar Tangsel waktu itu gerobak-gerobak kecil juga sudah menggunakan QRIS. Jadi kami ikut berbangga dan senang. Bagi kami di Kementerian Komdigi, ekosistem digital amat sangat berpengaruh,” ujarnya.

Satelit RI Jadi Nomor 1 di ASEAN

Indonesia juga melakukan pengembangan infrastruktur digital melalui program satelit Satria I. Satelit tersebut telah diluncurkan pada tahun 2023 lalu untuk meratakan akses internet di daerah tertinggal, terdepan, dan terluar atau 3T.

Meutya mengatakan Satria I sudah menghadirkan internet untuk 27.865 titik layanan publik. Termasuk untuk wilayah Papua, sebanyak 1.631 titik.

Bukan hanya pemerintah, perusahaan PSN juga telah meluncurkan satelit Nusantara V. Layanan ini memiliki kapasitas broadband satelit mencapai 370 Gbps dan diklaim menjadi yang tertinggi di Asia Tenggara.

Kapasitas itu juga jauh lebih besar dibandingkan dengan yang diluncurkan Australia sebesar 186 Gbps.

“Pencapaian ini memperkuat kedaulatan digital dan menjadi fondasi bagi pemeratan akses, pengembangan UMKM daerah, pertumbuhan ekonomi inklusif, serta percepatan ekosistem AI dan juga inovasi nasional,” ucapnya. (CNBC Indonesia)

Penulis

"Ini Baru Berita"

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Hendry Ch Bangun Daftar Ketua PWI, Kantongi Dukungan 23 Provinsi Jelang Kongres Persatuan PWI

    Hendry Ch Bangun Daftar Ketua PWI, Kantongi Dukungan 23 Provinsi Jelang Kongres Persatuan PWI

    • calendar_month Ming, 24 Agu 2025
    • account_circle online tri3news
    • visibility 85
    • 0Komentar

    DAFTAR : Hendry Ch Bangun resmi mendaftar sebagai calon Ketua Umum Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) periode 2025-2030, Sabtu (23/8/2025) di Gedung Dewan Pers, Kebon Sirih, Jakarta Pusat. (Foto:Dok/Ist). JAKARTA (tri3news.com) – Hendry Ch Bangun resmi mendaftar sebagai calon Ketua Umum Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) periode 2025-2030, Sabtu (23/8/2025). Kehadirannya ke Gedung Dewan Pers, Kebon Sirih, […]

  • Gubsu Resmikan Vihara Vimalakirti Medan

    Gubsu Resmikan Vihara Vimalakirti Medan

    • calendar_month Ming, 10 Agu 2025
    • account_circle online tri3news
    • visibility 39
    • 0Komentar

    FOTO BERSAMA: Gubernur Sumut Bobby A Nasution foto bersama usai meresmikan Vihara Vimalakirti Medan di Jalan Madong Lubis Medan, Sabtu (9/8/2025). (Foto: Diskominfo Sumut) MEDAN (tri3news.com) – Gubernur Sumut  Bobby Nasution berharap kehadiran Vihara Vimalakirti Medan dapat menjadi tempat yang menyejukkan bagi semua pemeluk agama Buddha. Hal itu disampaikan Bobby Nasution saat meresmikan Vihara Vimalakirti […]

  • Sosok Mayat Ditemukan Terkubur di Karo, Polisi Lakukan Penyelidikan

    Sosok Mayat Ditemukan Terkubur di Karo, Polisi Lakukan Penyelidikan

    • calendar_month Rab, 17 Sep 2025
    • account_circle online tri3news
    • visibility 449
    • 0Komentar

    Personel Polsek Simpang Empat menggali dan mengevakuasi jenazah Melky yang dikubur di perladangan Seledang Desa  Ndokum Siroga Kecamatan Simpang Empat, Karo, Selasa (16/9/2025) malam. (Foto dok: Humas Polres Tanah Karo) KARO (tri3news.com) – Warga Desa Ndokum Siroga, Kecamatan Simpang Empat, digemparkan dengan penemuan sosok mayat di areal pekuburan umum tepatnya di Perladangan Seledang, Selasa (16/9/2025) […]

  • Sambut Hari Bhayangkara ke-79, Polres Tanah Karo Ziarah di Makam Pahlawan Kabanjahe

    Sambut Hari Bhayangkara ke-79, Polres Tanah Karo Ziarah di Makam Pahlawan Kabanjahe

    • calendar_month Sen, 23 Jun 2025
    • account_circle online tri3news
    • visibility 99
    • 0Komentar

    KARO (tri3news.com) – Menyambut Hari Bhayangkara ke-79 tahun 2025, Polres Tanah Karo menggelar upacara ziarah di Taman Makam Pahlawan Kabanjahe, pada Senin (23/6/2025) pagi. Upacara berlangsung khidmat dipimpin langsung Kapolres Tanah Karo AKBP Eko Yulianto serta diikuti seluruh pejabat utama (PJU), personel Polres Tanah Karo dan Bhayangkari. Kegiatan diawali dengan penghormatan kepada arwah para pahlawan, […]

  • BPMK Lau Baleng Priode  2025-2030 Dilantik Moderamen GBKP, Ini Daftarnya

    BPMK Lau Baleng Priode 2025-2030 Dilantik Moderamen GBKP, Ini Daftarnya

    • calendar_month Sab, 5 Jul 2025
    • account_circle online tri3news
    • visibility 134
    • 0Komentar

    KARO (tri3news.com) – Pemilihan Calon Ketua Badan Pekerja Majelis Klasis  (BPMK) Lau Baleng Periode 2025-2030, Pdt Melkisedek Sembiring MTh terpilih sebagai Ketua Klasis, Sabtu (5/7/2025) di Jambur Klasis Lau Baleng. Pada pemilihan putaran pertama, tiga calon pemilik suara, Pdt Novariani Br Kacaribu mendapat 35 suara, Pdt Melkisedek 28 suara dan Pdt Sejahtera Jonatan Meliala memperoleh […]

  • Korea 0pen 2025, Liang/Wang Ganda Putra China Tersingkir

    Korea 0pen 2025, Liang/Wang Ganda Putra China Tersingkir

    • calendar_month Rab, 24 Sep 2025
    • account_circle online tri3news
    • visibility 57
    • 0Komentar

    Ganda putra china, Liang Wei Keng/Wang Chang.(Foto dok/Antara) JAKARTA (tri3news.com) – Pada hari pertama Korea Open 2025, ganda putra China, Liang Wei Keng/Wang Chang langsung tersingkir, di Suwon Gymnasium, Korea Selatan, Selasa (23/9/2025). Pasangan ganda putra terbaik China itu langsung tersingkir secara mengejutkan saat melawan Kenya Mitsuhashi/Hiroki Okamura. Liang/Wang kalah dramatis melalui rubber game dari […]

expand_less