Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kesehatan, Kesejahteraan dan MBG » Kejang Kejang, Warga Sukajulu Sembuh Usai Berobat Melalui Program JKN

Kejang Kejang, Warga Sukajulu Sembuh Usai Berobat Melalui Program JKN

  • calendar_month Jum, 31 Okt 2025
  • visibility 19
  • comment 0 komentar

Novrianti Br Ginting mendampingi anaknya mendapatkan perawatan medis di salah satu RS swasta yang seluruh fasilitasnya gratis program JKN, Jumat (31/10).(Foto dok/ist)

KARO (tri3news.com) – Mengalami demam tinggi, Doahken Eni Tarigan terpaksa dilarikan ke rumah sakit. Bahkan saat menjalani perawatan, ia mengalami kejang kejang. Hal ini disampaikan ibu kandung Eno, Novrianti Teresia Br Ginting, warga Desa Sukajulu, Kecamatan Barusjahe, Jumat (31/10) di Kabanjahe.

“Saya merasa takut karena anak saya Doahken Eno Tarigan tiba-tiba sakit, demam tinggi. Awalnya saya menganggap demam biasa saja. Namun karena tak kunjung sembuh akhirnya kami larikan ke rumah sakit,” ujarnya.

Di tengah rasa panik dan cemas yang dirasakan oleh Novrianti dan suaminya, ada perasaan lega karena mereka telah terdaftar dalam Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN). Mereka merasakan dengan hadirnya JKN dapat mengurangi beban fikiran ketika terjadi musibah sakit yang tidak terduga secara tiba-tiba.

“Sakit tidak tahu datangnya kapan, ya contohnya saat ini kami sudah berada di rumah rakit karena anak saya membutuhkan perawatan. Niat awal kerumah sakit kemarin hanya ingin cek kondisi kesehatan Eno yang tidak stabil karena demam. Namun selama berlangsungnya pemeriksaan Eno tiba-tiba mengalami kejang , diwaktu yang bersamaan dokter langsung memberikan pertolongan yang tanggap kepada anak saya. Tindakan medis diberikan untuk pertolongan pertama pada anak saya. Puji Tuhan seperti yang saat ini kita lihat. Setelah tiga hari perawatan, kondisi anak saya sudah mulai membaik, semua gratis,” tutur Novrianti.

Novrianti yang sehari-harinya bekerja sebagai karyawan swasta di kota Kabanjahe tak henti mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi  BPJS Kesehatan atas hak Jaminan Kesehatan yang dia terima. “Tidak ada bedanya dengan pasien yang bayar umum.  Seluruh pelayanan yang didapatkan sangat memuaskan. Tenaga medis dan petugas rumah sakit sangat berkompeten. Saya merasa sama sekali merasa tidak dirugikan dengan membayar iuran 1 persen setiap bulan. Kebetulan kami peserta JKN dari segmen Pekerja Penerima Upah (PPU) jadi 4 persen lagi iurannya ditanggung oleh pemberi kerja,” kata Novrianti.

Novrianti menambahkan begitu besarnya manfaat yang sudah ia rasakan melalui Program JKN. Ia berharap semoga program ini dapat terus berjalan dan semakin baik lagi. Dengan akses yang pelayanan yang mudah,  cepat dan setara sehingga tidak ada lagi masyarakat yang kesulitan untuk mendapatkan pelayanan kesehatan karena kendala biaya.

Saat ini, Novrianti menyampaikan bahwa dirinya juga sudah menggunakan Aplikasi Mobile JKN untuk mempermudah kelengkapan administrasi saat pelayanan. Ia mengaku bahwa dirinya di rekomendasikan oleh Duta Mobile JKN RSIA Mina Husada.

“Didalamnya ada kartu digital, ada pendaftaran pelayanan kalau mau berobat ke fasilitas kesehatan. Kemudian bisa cek ketersediaan tempat tidur juga di RS serta banyak fitur-fitur yang menurut saya semuanya bermanfaat untuk mempermudah peserta JKN. Apalagi di zaman teknologi saat ini semuanya serba digital jadi menurut saya dengan adanya Aplikasi Mobile JKN sangat membantu saat kita membutuhkan pengurusan administrasi yang berhubungan dengan JKN,” jelas Novrianti.(R2)

Penulis

"Ini Baru Berita"

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Gibran Buka Rakernas PSBI, Dorong Hasilkan Program  Perkuat Nilai Budaya

    Gibran Buka Rakernas PSBI, Dorong Hasilkan Program Perkuat Nilai Budaya

    • calendar_month Sel, 8 Jul 2025
    • account_circle online tri3news
    • visibility 146
    • 0Komentar

    JAKARTA (tri3news.com) – Wapres RI Gibran Rakabuming membuka Rakernas Punguan Simbolon dohot Boruna Indonesia (PSBI) Tahun 2025 yang diselenggarakan di The Ballroom, Pondok Indah Golf Course, Jakarta Selatan, Senin (7/7/2025). Acara pembukaan Rakernas PSBI juga dihadiri Menteri Pariwisata Widiyanti Putri Wardhana, Wakil Bupati Samosir Ariston Tua Sidauruk, SE, MM serta para tokoh nasional dan daerah […]

  • Ketua TP PKK Karo Ajak Kader Tingkatkan Peran Posyandu dalam Sosialisasi di Tigapanah

    Ketua TP PKK Karo Ajak Kader Tingkatkan Peran Posyandu dalam Sosialisasi di Tigapanah

    • calendar_month Jum, 9 Mei 2025
    • account_circle online tri3news
    • visibility 93
    • 0Komentar

    KARO (tri3news.com) – Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Karo Roswitha Antonius Ginting, hadir dalam kegiatan Sosialisasi Program Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) dan Pembinaan Transformasi Posyandu Desa yang dilaksanakan di Aula Kantor Camat Tigapanah, Kamis (8/5/2025). Sosialisasi ini diikuti oleh peserta dari empat kecamatan, yakni Kecamatan Kabanjahe, Kecamatan Tigapanah, Kecamatan Merek, dan Kecamatan Barusjahe. Kegiatan ini […]

  • Menpora Dito Apresiasi Hadirnya HSS House Of Champions dalam Mendukung Industri dan Ekosistem Tinju

    Menpora Dito Apresiasi Hadirnya HSS House Of Champions dalam Mendukung Industri dan Ekosistem Tinju

    • calendar_month Ming, 27 Apr 2025
    • account_circle online tri3news
    • visibility 101
    • 0Komentar

    Tangerang – Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI Dito Ariotedjo menghadiri acara pembukaan HSS House of Champions di QBIG, Jalan BSD Raya Utama, Lengkong Kulon, Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Banten, Kamis (24/4/2025) siang. HSS House of Champions ini merupakan gym yang dibangun Holywings Group sebagai menjadi kamp pembinaan olahraga pertarungan khususnya tinju. Menpora memberikan apresiasi […]

  • Pangdam I/BB Tutup TMMD ke-125 Kodim 0205/TK, Buka Jalan 600 Meter di Barusjahe

    Pangdam I/BB Tutup TMMD ke-125 Kodim 0205/TK, Buka Jalan 600 Meter di Barusjahe

    • calendar_month Kam, 21 Agu 2025
    • account_circle online tri3news
    • visibility 115
    • 0Komentar

    TUTUP: Pangdam I/BB, Mayjen TNI Rio Firdianto penutupan TMMD ke-125 wilayah Kodim 0205/TK, di Lapangan Mickey Holiday Resort Berastagi, Kamis (21/8/2025).(Foto dok/ist)   KARO (tri3news.com) – Pangdam I/BB Mayjen TNI Rio Firdianto resmi menutup pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 TA 2025 di wilayah Kodim 0205/TK tepatnya di Desa Barusjahe, Kecamatan Barusjahe, Kabupaten Karo, […]

  • Kunker ke Taput, Kapolda Sumut Tekankan Pentingnya Kolaborasi  Kepolisian dan Pemerintah Daerah

    Kunker ke Taput, Kapolda Sumut Tekankan Pentingnya Kolaborasi  Kepolisian dan Pemerintah Daerah

    • calendar_month Rab, 30 Apr 2025
    • account_circle online tri3news
    • visibility 112
    • 0Komentar

    Tapanuli Utara – Kapolda Sumatera Utara, Irjen Pol Whisnu Hermawan Februanto, S.I.K., M.H mengatakan  pentingnya kolaborasi antara kepolisian dan pemerintah daerah dalam menciptakan suasana yang aman, tertib, dan kondusif. Demikian disampaikannya   didampingi Ketua Bhayangkari Daerah Sumatera Utara dan sejumlah Pejabat Teras Polda Sumut dalam kunjungan kerja (Kunker) di wilayah Kabupaten Tapanuli Utara, Rabu (30/4/2025). Penyambutan […]

  • Seorang Pria Miliki Sabu Diringkus Polres Tanah Karo

    Seorang Pria Miliki Sabu Diringkus Polres Tanah Karo

    • calendar_month Rab, 17 Sep 2025
    • account_circle online tri3news
    • visibility 85
    • 0Komentar

    KARO (tri3news.com) – Personel Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Tanah Karo kembali mengungkap kasus peredaran narkotika. Seorang pria berinisial FIS(46), warga Desa Jaranguda, Kecamatan Merdeka, Kabupaten Karo, diamankan karena miliki  barang bukti sabu dan perlengkapan pendukung. Penangkapan dilakukan pada Kamis(11/9/2025)  sekira pukul 23.30 WIB di sebuah rumah di Desa Jaranguda. Saat dilakukan penggeledahan, petugas menemukan […]

expand_less