Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Sumatera Utara » Deliserdang » Bupati Canangkan Sibolangit Jadi Sentra Cabai dan Kawasan Wisata

Bupati Canangkan Sibolangit Jadi Sentra Cabai dan Kawasan Wisata

  • calendar_month Jum, 26 Sep 2025
  • visibility 70
  • comment 0 komentar

Bupati Deliserdang, Asri Ludin Tambunan berjalan telusuri lahan pertanian di Sibolangit, Kamis (25/9/2025).(Foto Dok/Diskominfostan Deliserdang)

DELISERDANG (tri3news.com) – Kecamatan Sibolangit yang memiliki potensi sumber daya alam (SDA) luar biasa, memiliki peluang besar untuk menjadi sentra pertanian cabai.

Maka, tak salah bila Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Deliserdang mencanangkan Kecamatan Sibolangit sebagai kawasan khusus pertanian cabai.

Program tersebut akan didukung dengan alokasi anggaran yang selaras antara pemerintah kabupaten dan desa.

“Saya minta Kadis Pertanian (Elinasari Nasution,red) untuk segera membuat roadmap agar Sibolangit benar-benar menjadi sentra cabai. Semua pihak harus bergerak bersama untuk menanam cabai secara masif di kawasan ini,” minta Bupati Deliserdang, Asri Ludin Tambunan di Pesta Budaya-buah Hari Jadi ke-245 Desa Sibolangit di Jambur Perjuangan, Sibolangit, Kamis (25/9/2025).

Pada pencanangan yang ditandai dengan penanaman bibit cabai bersama di lahan seluas 1.200 meter persegi (tiga rantai). Diperkirakan awal Januari sudah bisa panen.

“Ini tiga rantai. Di akhir tahun kita akan lihat 10 hektare di sini,” ucap Bupati.

Langkah ini juga menjadi komitmen Pemkab Deliserdang dalam memenuhi kebutuhan cabai lokal serta upaya dalam menekan inflasi yang disebabkan oleh komoditas tersebut.

Tidak hanya sektor pertanian, Bupati Deliserdang itu juga menekankan pentingnya pengembangan wisata di Sibolangit dan Biru-Biru.

Tahun 2026, Pemkab Deliserdang akan menganggarkan khusus pembangunan infrastruktur pendukung wisata di kedua kecamatan tersebut.

Menurutnya, potensi wisata alam di Sibolangit, termasuk jurang dan air terjun, perlu dikelola dengan serius agar mampu menjadi daya tarik sebagaimana destinasi internasional.

“Orang jauh-jauh ke Amerika melihat Niagara, padahal kita punya jurang dan air terjun yang tak kalah indah. Sayangnya, potensi ini belum tergarap maksimal,” sebut Bupati.

Ia juga menekankan tentang perlunya perubahan budaya masyarakat agar lebih terbuka dan ramah terhadap wisatawan, baik lokal maupun mancanegara. Praktik pungutan liar (pungli) justru membuat turis enggan kembali. Untuk itu, pengelolaan wisata diusulkan melalui Badan Usaha Milik Desa (BUMDes), sehingga lebih tertib dan terorganisir.

“Kalau wisata sudah dikelola BUMDes, tidak boleh lagi ada kutipan liar di dalamnya. Polanya jangan lagi ketua yang untung duluan, tapi anggota dulu yang merasakan manfaat. Dengan begitu, usaha bisa berkembang,” jelas Bupati.

Ke depan, lanjut Bupati, Sibolangit diharapkan memiliki pusat penjualan hasil bumi khas seperti cabai, salak, durian, langsat, dan manggis yang menjadi produk kebanggaan lokal.

Bupati optimistis dalam satu-dua tahun ke depan, perubahan nyata akan terasa di Sibolangit apabila semua pihak bergerak bersama.

 “Jangan sampai ada produk dari luar yang justru lebih ditonjolkan. Kita harus bangga dengan hasil daerah sendiri,” pungkas Bupati.(R1)

Penulis

"Ini Baru Berita"

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • PAN Nonaktifkan Eko Patrio dan Uya Kuya Sebagai Anggota DPR RI

    PAN Nonaktifkan Eko Patrio dan Uya Kuya Sebagai Anggota DPR RI

    • calendar_month Ming, 31 Agu 2025
    • account_circle online tri3news
    • visibility 93
    • 0Komentar

    JAKARTA (tri3news.com) – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Amanat Nasional (PAN) resmi menonaktifkan dua kader sekaligus anggota DPR RI dari Fraksi PAN, yakni Eko Hendro Purnomo atau Eko Patrio, serta Surya Utama alias Uya Kuya. Keputusan tersebut mulai berlaku efektif pada Senin, 1 September 2025. Wakil Ketua Umum PAN, Viva Yoga Mauladi, menjelaskan bahwa langkah […]

  • Realisasi Pembiayaan APBN hingga Agustus 2025 Capai Rp425,7 Triliun

    Realisasi Pembiayaan APBN hingga Agustus 2025 Capai Rp425,7 Triliun

    • calendar_month Sel, 23 Sep 2025
    • account_circle online tri3news
    • visibility 58
    • 0Komentar

    JAKARTA (tri3news.com) – Kementerian Keuangan (Kemenkeu) mencatat realisasi pembiayaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) hingga 31 Agustus 2025 mencapai Rp425,7 triliun atau sekitar 69,1 persen dari target yang ditetapkan Rp616,2 triliun. Dari jumlah tersebut, pembiayaan utang baru mencapai Rp463,7 triliun atau 59,8 persen dari target tahunan. Sementara itu, pembiayaan non-utang tercatat minus Rp 38 […]

  • Timor Leste, Indonesia-IOM Bangun Kerja Sama Imigrasi Dalam Format Trilateral

    Timor Leste, Indonesia-IOM Bangun Kerja Sama Imigrasi Dalam Format Trilateral

    • calendar_month Rab, 11 Jun 2025
    • account_circle online tri3news
    • visibility 112
    • 0Komentar

    TIMOR LESTE (tri3news.com) – Delegasi RI yang terdiri dari unsur Kemenko Polkam, Kemenlu, KemenImiPas, dan Divhubinter Polri melakukan kunjungan kerja ke Timor-Leste pada 8-11 Juni 2025 bersama dengan International Organization for Migration (IOM) Indonesia. Deputi Bidang Koordinasi Politik Luar Negeri Kemenko Polkam, Dubes Mohammad Koba menjelaskan tujuan kunjungan kerja ini untuk menjajaki peluang kerja sama […]

  • Plt. Sekdako Tebing Tinggi Lepas Keberangkatan 116 Jamaah Calon Haji

    Plt. Sekdako Tebing Tinggi Lepas Keberangkatan 116 Jamaah Calon Haji

    • calendar_month Rab, 21 Mei 2025
    • account_circle online tri3news
    • visibility 57
    • 0Komentar

    TEBING TINGGI (tri3news.com) – Pelaksana Tugas (Plt.) Sekretaris Daerah Kota Tebing Tinggi,  H Kamlan Mursyid mewakili Wali Kota Tebing Tinggi, H Iman Irdian Saragih, secara resmi melepas keberangkatan 116 Jamaah Calon Haji (JCH) Kota Tebing Tinggi untuk menunaikan ibadah haji 1446 H/2025, di Masjid Agung, Selasa (20/05/2025) dengan suasana penuh haru dan khidmat. Ratusan jamaah […]

  • Presiden Prabowo Lantik Perwira Remaja TNI dan Polri di Istana Merdeka

    Presiden Prabowo Lantik Perwira Remaja TNI dan Polri di Istana Merdeka

    • calendar_month Rab, 23 Jul 2025
    • account_circle online tri3news
    • visibility 140
    • 0Komentar

    JAKARTA (tri3news.com) – Presiden Prabowo Subianto memimpin langsung Upacara Prasetya Perwira (Praspa) TNI-Polri Tahun 2025 yang digelar di halaman Istana Merdeka, Jakarta, pada Rabu (23/07/2025).  Sebanyak 2.000 calon perwira remaja resmi dilantik dalam upacara tersebut, terdiri atas 827 lulusan Akademi Militer (Akmil), 433 lulusan Akademi Angkatan Laut (AAL), 293 lulusan Akademi Angkatan Udara (AAU), dan […]

  • Memaksimalkan Pencarian Dua Posko Ditempatkan, Personel Gabungan Masih Mencari Mobil Avanza Terjun ke Jurang di Pakpak Bharat

    Memaksimalkan Pencarian Dua Posko Ditempatkan, Personel Gabungan Masih Mencari Mobil Avanza Terjun ke Jurang di Pakpak Bharat

    • calendar_month Jum, 25 Apr 2025
    • account_circle online tri3news
    • visibility 271
    • 0Komentar

    Pakpak Bharat – Personel gabungan dari Polres Pakpak Bharat, BPBD, Basarnas masih mencari  mobil Toyota Avanza (D 1217 SHJ) yang terguling ke jurang sedalam 70 meter di Jalan Lintas Nasional Sidikalang-Subulussalam, Km 45-46 Dusun Lae Ikan, Desa Tanjung Mulia, Kecamatan Sitellu Tali Urang Jehe, Jumat (25/4/2025). Selain itu untuk memaksimalkan pencarian, dua posko  ditempatkan di […]

expand_less