Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » KTT ke-46 Dibuka, Bahas Pembangunan Komunitas ASEAN

KTT ke-46 Dibuka, Bahas Pembangunan Komunitas ASEAN

  • calendar_month Sel, 27 Mei 2025
  • visibility 84
  • comment 0 komentar

MALAYSIA (tri3news.com) – Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-46 ASEAN yang secara resmi dibuka oleh Perdana Menteri (PM) Malaysia, Anwar Ibrahim selaku Ketua ASEAN tahun 2025. Sesi Pleno berlangsung di Ruang Konferensi, Kuala Lumpur Convention Centre (KLCC), Kuala Lumpur, Malaysia, pada Senin (26/05/2025).

“Dengan penuh kehormatan, saya nyatakan KTT ke-46 ASEAN secara resmi dibuka,” ucap PM Anwar dikutip dari laman Setneg.go.id.

Pada sesi pleno, para pemimpin ASEAN termasuk Presiden Prabowo ikut membahas topik terkait pembangunan komunitas ASEAN dan langkah ke depan. Topik lain yang juga turut dibahas yakni terkait hubungan eksternal dan arah masa depan.

Kehadiran Presiden pada sesi ini menegaskan komitmen kuat kepemimpinan Indonesia terhadap integritas kawasan dan sentralitas ASEAN.

Dalam sambutan pembukanya, PM Anwar menyampaikan bahwa tahun ini menandai satu dekade sejak terbentuknya komunitas ASEAN.

“Pada saat yang bersamaan, kita akan mengadaposi visi 20 tahun ke depan yang memerlukan komitmen yang teguh serta tekad secara kolektif tuturnya.

PM Anwar menegaskan kembali pentingnya sentralitas ASEAN sebagai prinsip utama kerja sama kawasan. Ia mengapresiasi semangat persaudaraan antarnegara anggota yang memungkinkan ASEAN bersatu menghadapi tantangan bersama.

“Termasuk inisiatif baru terhadap pengumuman penerapan tarif unilateral di Amerika Serikat,” lanjutnya.

Selain itu, PM Anwar menyampaikan optimismenya atas ketahanan ASEAN menghadapi berbagai krisis. Ia juga menyoroti pentingnya memperkuat kemitraan eksternal, termasuk melalui penyelenggaraan KTT ASEAN-GCC-China pertama.

“Kita harus menjaga sistem multilateral dan memastikan bahwa model geoekonomi ASEAN-GCC-China terus memainkan peran yang berarti dalam membentuk masa depan yang lebih inklusif dan berkelanjutan bagi kawasan dan rakyat kita,” ujar Ketua ASEAN tahun 2025. (R2)

Penulis

"Ini Baru Berita"

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Capaian Alwi Farhan di Piala Sudirman 2025 Jadikan Lompatan Menatap Prestasi Lebih Tinggi

    Capaian Alwi Farhan di Piala Sudirman 2025 Jadikan Lompatan Menatap Prestasi Lebih Tinggi

    • calendar_month Rab, 7 Mei 2025
    • account_circle online tri3news
    • visibility 99
    • 0Komentar

    TANGERANG (tri3news.com) – Alwi Farhan menjadi salah satu atlet muda harapan baru tunggal putra bulutangkis Indonesia. Pemuda kelahiran 12 Mei 2005 ini tampil mengesankan di Piala Sudirman 2025 yang diselenggarakan di China, 27 April hingga 4 Mei lalu. Saat di Piala Sudirman tahun ini, atlet jebolan PB Mansion Exist Jakarta itu berhasil mengalahkan wakil Denmark […]

  • Jalan Tol Medan–Berastagi, Infrastruktur Strategis untuk Percepatan Pembangunan Kawasan

    Jalan Tol Medan–Berastagi, Infrastruktur Strategis untuk Percepatan Pembangunan Kawasan

    • calendar_month Jum, 18 Apr 2025
    • account_circle online tri3news
    • visibility 345
    • 0Komentar

    Karo – Pembangunan jalan tol Medan–Berastagi merupakan langkah strategis dalam mempercepat pembangunan wilayah, khususnya dalam meningkatkan mobilitas penduduk dan distribusi barang. Hal itu disampaikan Baltasar Tarigan SE MEdi Jakarta, Jumat (18/4/2025) kepada tri3news.com melalui WatsAppnya. Menurutnya, jalan tol ini bukan hanya menjawab kebutuhan masyarakat Karo, tetapi juga menghubungkan sedikitnya lima kabupaten di kawasan strategis Sumatera […]

  • Kapolrestabes  Medan Pimpin Sertijab Sejumlah PJU

    Kapolrestabes Medan Pimpin Sertijab Sejumlah PJU

    • calendar_month Sen, 4 Agu 2025
    • account_circle online tri3news
    • visibility 268
    • 0Komentar

    MEDAN (tri3news.com) – Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Dr Gidion Arif Setyawan memimpin upacara serah terima jabatan (sertijab) dan melantik sejumlah pejabat utama (PJU) Polrestabes dan Kapolsek Medan Tembung di lapangan apel Mapolrestabes, Senin (4/8/2025). Adapun PJU yang diserah terimakan diantaranya Kompol Romauli Tampubolon menjadi Kabag SDM Polrestabes Medan menggantikan Kompol Agustinus Chandra Pietama yang mendapat […]

  • Pertemuan Bilateral di Beijing, Presiden Prabowo dan Presiden Xi Perkuat Hubungan Indonesia-Tiongkok

    Pertemuan Bilateral di Beijing, Presiden Prabowo dan Presiden Xi Perkuat Hubungan Indonesia-Tiongkok

    • calendar_month Kam, 4 Sep 2025
    • account_circle online tri3news
    • visibility 60
    • 0Komentar

    JAKARTA (tri3news.com) – Presiden RI Prabowo Subianto melakukan pertemuan bilateral dengan Presiden Republik Rakyat Tiongkok (RRT) Xi Jinping di Great Hall of the People, Beijing, Rabu (03/09/2025). Pertemuan ini berlangsung hangat usai menghadiri perayaan 80 tahun kemenangan perang perlawanan rakyat Tiongkok. Dilansir dari laman setneg.go.id, Presiden Prabowo menyampaikan apresiasi atas undangan Presiden Xi untuk menghadiri […]

  • Pekan Kuliner Halal, Aman dan Sehat Digelar di Medan

    Pekan Kuliner Halal, Aman dan Sehat Digelar di Medan

    • calendar_month Kam, 3 Jul 2025
    • account_circle online tri3news
    • visibility 135
    • 0Komentar
  • Rampok dan Aniaya Mertuanya untuk Bayar Hutang Judi, Seorang Menantu Ditembak Polisi

    Rampok dan Aniaya Mertuanya untuk Bayar Hutang Judi, Seorang Menantu Ditembak Polisi

    • calendar_month Ming, 13 Jul 2025
    • account_circle online tri3news
    • visibility 157
    • 0Komentar

    MEDAN (tri3news.com) – Niat untuk membayar hutang judi, seorang menantu, IS alias Pomo (52) warga Jalan Sempurna Gang Melur Desa Tambak Rejo, Kecamatan Percut Sei Tuan, Deliserdang tega merampok kalung emas dan menganiaya mertuanya sendiri, Suryati (66) hingga mengalami luka lebam di sekujur tubuhnya. Polisi yang mendapat informasi adanya atas kasus tersebut melakukan penyelidikan. Akhirnya […]

expand_less